A. Rumus Bangun Datar Layang - Layang
• Rumus Keliling Layang - Layang
\begin{align} K &= s_1 + s_1 + s_2 + s_2 \\ \end{align}
Keterangan:
K = Keliling
s1 = Sisi Miring Atas(kanan dan kiri)
s2 = Sisi Miring Bawah (kanan dan kiri)
• Rumus Luas Layang - Layang
\begin{align} L &= \frac{1}{2}d_1 × d_2 \end{align}
Keterangan:
L = Luas
d1 = Diagonal 1
d2 = Diagonal 2
B. Contoh Soal Layang - Layang
• Contoh Soal Nomor 1
Sebuah Layang - layang memiliki panjang sisi pendek dan panjang secara Beturut - turut sebesar 5 CM dan 9 CM. Tentukan keliling Layang - layang tersebut!
----------Jawab----------
Maksud dari Berturut - turut adalah dari panjang sisi pendek lalu ke panjang yang ada pada soal. jadi, sisi pendeknya sebesar 5 CM atau bisa dibilang sisi bagian atas(kanan dan kiri) dan sisi panjangnya sebesar 9 CM atau bisa dibilang sisi bagian bawah(kanan dan kiri). Sekarang kita hitung kelilingnya.
\begin{align} K &= s_1 + s_1 + s_2 + s_2 \\ &= 5 + 5 + 9 + 9 \\ &= 28\:CM \end{align}
Jadi, jawabannya adalah 28 CM.
• Contoh Soal Nomor 2
Sebuah Layang - layang memiliki panjang d1 sebesar 7 CM dan d2 sebesar 15 CM, tentukan luas Layang - layang tersebut!
----------Jawab----------
Setelah membaca soal, kita mengetahui panjang diagonal 1 sebesar 7 CM dan diagonal 2 sebesar 15 CM. Kita gunakan rumus luas Layang - layang.
\begin{align} L &= \frac{1}{2}d_1 × d_2 \\ &= \frac{1}{2}(7) × 15 \\ &= 3,5 × 15 \\ &= 52,5\:CM^2 \end{align}
Perlu diingat bahwa satuan luas memiliki tanda (2) agar menandakan bahwa itu satuan luas. Jadi, jawabannya adalah 52,5 CM2.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa memberikan saran dan laporan bila terdapat sesuatu yang ingin kamu sampaikan.
Gunakan kata - kata yang sopan untuk mengomentar dan mengkritik.
Katakan bila ingin ada materi atau pembahasan yang ingin ditambahkan atau yang kurang lengkap.